10 Manfaat Pasta Gigi Yang Unik / Odol (Tooth Paste) dan cara Menggunakannya

Sebelumnya pasti anda sekalian jelas sudah tahu Manfaat Pasta Gigi, disamping untuk gosok gigi pasta gigi atau odol ini masih banyak sekali manfaatnya bagi kehidupan sehari - hari. dan masih banyak orang yang belum tahu kegunaan yang lain. Dulu kita gosok gigi menggunakan arang, abu gosok, bahkan tanah namun karena kemajuan technologi gosok gigi berubah menngunakan pasta yang sekarang ini banya sekali merek dan pembuatnya.



Terus apa Manfaat Pasta Gigi yang Lain ?

 10 Manfaat Pasta Gigi Yang Unik 

1. Untuk Menghilangkan Komedo
Caranya : oleskan pasta gigi keseluruh wajah atau muka usap dengan tangan secara perlahan dan mengikuti arah dari muka kebelakang, kemudian basuh dengan air lebih bagus dengan air hangat dan gunakan lap atau kain yang halus untuk menjaga kulit wajah, dan hasilnya kulit terasa perat dan kesat komedo pun hilang karena memang pasta gigi mengandung Antioksidan.

2. Untuk Mengkilapkan Perhiasan Kalung, Gelang atau cincin Yang terbuat dari logam
Caranya : oleskan pasta gigi keseluruh permukaan perhiasan tersebut kemudian gunakn alat berupa sikat, kuar atau tangan juga bisa untuk mengusap atau mempolesnya kemudian cuci dengan air bersih yang mengalir atau dengan air dari kran. kecuali perhiasan dari Mutiara atau berlian.

3. Untuk Menhilangkan Bau amis Pada Tangan
kadang anda sering merasa bau tangan tak sedap karena habis menyiangi ikan atau dagin dan aromama tangan kita tak sedap karena itu bisa gunakan pasta gigi untuk menanggulanginya.
Caranya : usapkan keseluruh bagian tangan yang berbau amis dan anyir kemudian lakukan seperti mencuci tangan biasa dengan sabun.

4. Untuk Membersihkan sepatu Kulit atau Sport
Caranya : oleskan pasta gigi atau odol ke permukaan sepatu yang terlihat kotor dan kusam kemudian sikat dengan sikat atau kuas dan bilas dengan air aatu usapkan kain basah.

5. Menghilangkan Noda Coretan Dinding
Sering dinding rumah kita dicorat-coret oleh buah hati kita dengan krayon atau pastel dan sangat mengganggu pemandangan mata kita dan itu bisa diatasi dengan pasta gigi atau odol
Caranya : oleskan pasta gigi dan basahi permukaan dinding yang ada coretannya kemudian gosok dengan tangan atau lap yang basah secara continue dan perlahan karena pasta gigi bisa melunturkan kandungan perekat pada krayon atau pastel.

6. Mengobati dan meredakan sakit luka Bakar atau melepuh akibat benda panas.
 Caranya : oleskan pasta gigi atau odol pada luka akibat terkena panas seperti knal pot, api atau yang lainya itu akan menghasilkan rasa dingin dan tidak terjadi bengkak atau melepuh.

7. Membersihkan Benda atau Perkakas yang sudah Usang terlihat Baru kembali
Caranya : sama dengan yang admin sebutkan diatas.

8. Mengkilapkan Kaca lampu Mobil atau Sepeda Motor
Caranya : Oleskan pasta gigi pada permukaan lampu kemudian usap dengan kain tekan agak kuat lebih bagus lagi gunakan gerinda dengan mata sikat akan membuat lebih mengkilat lagi. kemudian bils dengan air.

9. Memutihkan atau membersihkan Kuku Tangan dan Kaki
caranya : oleskan odol kemudian gunakan sikat kecit untuk menyikat dan memolesnya dan bilas dengan air

10. Mematikan Bakteri Pada Kaki yang Rangen atau Kutu air
Caranya : oleskan pada kaki yang terkena rangen kemudian sikat dab basahi karena anti oksidan pada pasta gigi dipercaya bisa membunuh kuman.

Nah itulah sahabat sekalian 10 Manfaat Pasta Gigi Yang Unik / Odol (Tooth Paste) semoga bermanfaat bagi anda, dan silahkan dicoba mungkin dapat membatu anda sekalian.

No comments:

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Sesuai Artikel di atas
Thank's